Template blog merupakan salah satu aspek yang perlu diperhatikan agar tampilan blog punya daya tarik bagi visitor. Agar template terlihat menarik, ukuran template blog bisa diatur besar kecilnya atau ukuran lebar templatenya melalui settingan otomatis, dan dengan edit kode CSS/HTML.
Mengenal Jenis Ukuran Template Blog
Membuat website semakin digandrungi di era digital saat ini. Ini karena website merupakan salah satu media yang paling efektif baik untuk menyampaikan informasi maupun untuk berbisnis, khususnya digital marketing.
Bahkan banyak sekali blogger pemula yang serius terjun menjadi web developer andal dengan mengikuti kelas online web developer terbaik seperti harisenin.com dan Dumet School serta masih banyak lagi kursus website terbaik lainnya.
Nah buat kamu yang ingin membuat website gratisan, kalian bisa mencoba blogspot dan Wordpress.
Dalam pembuatannya, lebar template blog atau website adalah salah satu yang paling banyak mendapatkan atensi para blogger dan web developer.
Mengatur lebar template blog cukup penting dilakukan. Hal ini mengingat cukup banyak blogger pemula yang membuat tampilan blognya tidak seimbang antara lebar blog dengan kontennya.
Template blog yang tidak seimbang panjang dan lebarnya sering ditemukan. Misalnya template 2 kolom berukuran 720px, tapi lebar sidebarnya lebih besar daripada lebar halaman postingan artikelnya. Keadaan ini menyebabkan sangat tidak enak untuk dilihat.
Agar ukuran lebar halaman postingan blog dengan sidebar blog terkesan seimbang dan rapi, sobat semua bisa melakukan pengaturannya secara otomatis meskipun belum menguasai coding template dengan CSS & HTML.
Template Dasar Blogspot Menurut Kolom Sidebar dan Footer
Bagi blogger pemula, kamu perlu mengetahui berbagai jenis istilah lebar dalam template blog. Sebelum mengedit atau melakukan pengaturan ukuran lebar blog, kamu mesti paham dulu jenis template blogspot yang digunakan.
Baca Juga : Kriteria Template Blog Yang SEO Friendly.
#1 Blogspot 1 Kolom
Kalau kamu memilih menggunakan blogspot dengan 1 kolom, artinya kamu hanya punya 1 kolom baik sebagai kolom postingan artikel, widget dan sebagainya. Salah satu keuntungan dengan blogspot 1 kolom adalah templatenya cukup ringan. Kelemahannya adalah dari sisi desain tampilan terkesan kaku. Blog ini biasanya digunakan untuk landing page, atau halaman (page) tertentu.
#2 Blogspot 2 Kolom Bilah Kanan (Right Sidebar)
Kalau sobat memilih menggunakan blogspot dengan 2 kolom bilah kanan, itu artinya sobat punya blog yang memiliki 2 kolom dimana main-wrapper atau kolom postingannya berada di sebelah kiri sementara bilahnya (sidebar) berada di sebelah kanan. Dengan demikian sobat bisa menambah elemen blog pada tata letak seperti HTML, gambar, iklan, Text, serta widget lainnya di bilah sebelah kanan.
#3 Blogspot 3 Kolom Bilah Kiri (Left Sidebar)
Blogspot 2 kolom left sidebar artinya sobat menggunakan blog berplatform blogspot dimana main-wrapper berada di sebelah kanan, sementara sidebar untuk menambahkan elemen berupa widget berada di sebelah kiri.
#4 Blogspot 3 Kolom Sidebar
Blogspot 3 kolom artinya blog yang digunakan punya 2 sidebar kiri dan kanan, dimana kolom artikel postingan berada di tengah-tengah. Oleh beberapa editor template ada juga yang memodifikasinya dengan membuat kolom postingan di sebelah kiri atau di sebelah kanan, sehingga 2 kolom sidebar berdampingan di sebelahnya.
#5 Blogspot Dengan 1, 2, 3, 4 Kolom Footer
Blogspot juga bisa dimodifikasi dengan menambahkan kode elemen pada bagian footer sehingga memiliki beberapa kolom. Misalnya blogspot 2 kolom right sidebar 2 kolom footer, blogspot 2 kolom bilah kiri 3 kolom footer. Tergantung selera dari teman-teman sekalian.
Apa fungsi sidebar di blogspot ? Sangat banyak sob, salah satunya sebagai tempat Widget Popular Post.
Istilah-Istilah Dalam Template Blogspot
Ukuran setiap template berbeda-beda, dan lebar halamannya bisa dimodifikasi atau diatur sedemikian rupa sesuai selera, dan yang pastinya sesuai dengan lebar maksimal yang bisa ditampilkan oleh web browser.
Semua jenis template blogspot baik dengan 2 kolom bilah kanan, 2 kolom bilah kiri, 2 kolom bilah kanan 2 kolom footer, 2 kolom bilah kiri 2 kolom footer juga bisa diatur lebarnya.
Satuan lebar blog atau website dinyatakan dengan piksel (px).
Jenis-jenis lebar yang bisa dimodifikasi ukurannya yaitu :
- #wrapper, yaitu total lebar halaman seluruhnya.
- #outer-wrapper, yaitu lebar halaman template di luar halaman utama.
- #header-wrapper, yaitu lebar pada bagian header.
- #main-wrapper, yaitu lebar halaman utama yang berisi postingan blog. Istilah lainnya sering juga disebut dengan #content-wrapper.
- #sidebar-wrapper, yaitu lebar bilah. Bilah mana yang mau dikecilkan, atau dibesarkan ukurannnya tergantung pada jumlah kolom yang kamu gunakan.
- #footer-wrapper, yaitu lebar pada bagian footer. Posisi footer tepatnya berada di bawah main-wrapper.
Bagaimana Mengatur Ukuran TEmplate Blog
Mungkin banyak yang mengira bahwa tujuan mengedit lebar template hanya demi desain semata. Namun mengatur lebar bukan semata demi tujuan desain saja. Ada banyak dampak yang sangat nyata ketika mengatur template, antara lain yaitu :
- Bisa mengetahui kompatibilitas apakah template blog responsive atau tidak ketika dibuka melalui banyak perangkat, misalnya smartphone atau tablet.
- Bisa mengetahui apakah dengan memodifikasi template dapat mempercepat loading blog atau justru memperlambatnya.
- Bisa mengetahui apakah dengan mengurangi atau menambah ukuran lebar berpengaruh terhadap bobot berat file template.
- Intinya, dengan belajar mengedit template kita bisa membuat template blog yang SEO friendly.
Sudah tahu apa itu template SEO friendly ? Kalau belum, silakan kupas lebih dalam Kriteria Template Blog Yang SEO Friendly.
Baca Juga : 5 Template Blogspot Paling SEO Friendly, Responsive dab Loading Cepat.
Cara Mengatur Lebar Kolom Template Dasar Blogspot
Mengatur ukuran template blogger artinya memodifikasi ruang atau struktur blog itu sendiri. Pengaturan template atau tema blog antara lain dilakukan tinggi dan lebar elemen/kolom, lebar halaman blog, lebar dan tinggi header, lebar dan tinggi halaman postingan/artikel, tinggi dan lebar elemen/kolom, lebar footer, tinggi dan lebar widget, tinggi dan lebar breadrumbs, form komentar dan beberapa lainnya.
Cara mengatur lebar bagian artikel template blog berplatform blogger tidak harus menguasai CSS maupun HTML , karena blogger sudah memanjakan bagi kita yang masih pemula untuk bisa design theme tanpa perlu repot - repot masuk ke halaman editor template cukup pada menu edit template dan sesuaikan ada sudah bisa berkreasi membuat template yang menarik.
Ada beberapa bagian yang bisa diedit atau diatur ukuran template blogspot sesuai keinginan, yaitu :
- Mengatur lebar header blog, baik itu memperkecil lebar header atau memperbesarnya.
- Mengatur lebar kolom postingan blog (#content-wrapper atau #main-wrapper).
- Mengatur lebar sidebar blog.
- Mengatur lebar footer blog.
Langkah-Langkah Mengatur Lebar Halaman Blog Secara Otomatis
- Sign in terlebih dahulu ke blogger.com menggunakan akun emal gmail anda, karena blogspot adalah milik Google. Setelah sign in, anda akan berada pada dashboard atau pusat aktivitas blogging anda. Kalau anda belum punya akun Gmail ikuti panduan Cara Membuat Email Gmail Dengan Mudah Di HP, dan Lewat Laptop Untuk Mendaftar Blog.
- Pada bilah kiri lihat terdapat beberapa fitur. Scroll ke bawah untuk mencari fitur Tema atau Design
- Setelah itu pilih Template, lalu pilih ubahsesuaikan. Akan terdapat beberapa pilihan edit atau ubahsesuaikan. Kalau yang ingin anda modifikasi adalah lebar halaman, maka pilih Sesuaikan Lebar.
- Silahkan anda pilih ukuran lebar yang anda inginkan. Satuan panjang, lebar dan tinggi dalam blog adalah px (pixsel)
- Bila anda ingin melihat hasilnya, pilih "Lihat Blog".
- Bila anda cocok dengan hasil tersebut, maka klik "Terapkan" dan "Simpan"
- Nah, kini anda sudah memiliki template blog dengan lebar halaman sesuai dengan keinginan anda. Tapi akan lebih baik lagi bila pengaturan tersebut dilakukan melalui edit HTML.
Selain dengan mengatur dan memodifikasi lebar halaman, anda juga bisa mempercantik tampilan blog dengan menambahkan beberapa widget. Misalnya widget Popular Post dan Widget Recent Post. Ingin tahu tips dan tutorialnya ?
Baca Juga:
- Cara Mudah Edit HTML Blog Untuk Mengatur Lebar Template Blogspot
- Cara Membuat Homepage Blog Hanya Judul Postingan Saja
- Cara Buat Blog Baru Yang Menghasilkan Uang Secara Gratis di Blogger
Kesimpulan
Sebagai bahan pertimbangan dalam melakukan pengaturan template khususnya halaman blog di blogspot, pastikan hasil akhir modifikasi tersebut benar-benar menunjang penggunaan ruang dalam blog secara optimal dan memenuhi unsur-unsur kerapian. Lakukan modifikasi di beberapa elemen yang menurut anda memang perlu dirapikan.
Saat ini hampir semua platform blog khususnya blogger/blogspot memiliki tampilan mobile artinya bisa diakses melalui gadget (smartphone dan tablet). Oleh karena itu, anda sudah harus memulai untuk melakukan settingan agar blog anda bisa diakses melalui selular. Syarat-syarat blog anda mobile friendly adalah template-nya responsive dan dinamis.